0
Language
Currency

Aneka Kuliner Jambi yang Menggoyang Lidah, Catat dan Coba Sendiri!

travelingyuk.com

 Salah satu yang kerap dirindukan usai mengunjungi sebuah daerah adalah makanan khasnya. Yap, Indonesia memang sangat kaya dengan ragam masakan dan jajanan. Setiap kawasan, punya sajian khas yang rasanya bikin kangen, kuliner Jambi salah satunya.



Sarapan khas Jambi (c) Wildan Carbon/Travelingyuk

Sama Seperti daerah lainnya, provinsi di Sumatera tengah ini punya beberapa makanan khas yang cukup populer. Mau tahu apa saja kuliner Jambi yang dimaksud? Berikut ulasannya.


Tempoyak


Tempoyak (c) Wildan Carbon/Travelingyuk

Bila berkunjung ke Jambi, wajib mencicipi makanan satu ini. Bahannya cukup unik, dari fermentasi durian. Tak heran jika aromanya cukup menyengat dan khas.

Durian yang digunakan matang pohon, dengan kadar air banyak. Biasanya untuk mempercepat fermentasi diberi sedikit bumbu garam. Sementara untuk wadah yang digunakan adalah toples tertutup rapat. Setelah siap, semua bahan bakal diendapkan selama empat hari.

Hasil fermentasi durian akan hasilkan Tempoyak dengan tekstur lembek. Rasanya sedikit asam akibat tingginya kadar Lactic Acid Bacteria (LAB).   



Pepes Tempoyak (c) Wildan Carbon/Travelingyuk

Tempoyak bisa digunakan untuk membuat olahan nikmat seperti sambal, atau lauk berkuah berbahan ikan. Salah satu yang paling populer di Jambi adalah pepes ikan Tempoyak dan gulai ikan Tempoyak. Rasa yang dihasilkan dari ragam rempah bercampur aroma durian, dijamin bakal berikan sentuhan berbeda di lidah. Terasa segar dan nikmat!


Gulai Tepek Ikan


Tepek Ikan (c) Wildan Carbon/Travelingyuk

Gulai Tepek Ikan bukan makanan sembarangan. Kenikmatannya membuat kuliner Jambi ini kerap dihidangkan dalam acara acara besar seperti kendurian, pernikahan, atau acara penting lain. Disajikan dengan kuah santan, masakan ini berisi potongan ikan menyerupai pempek. 


Ikan yang dipakai dalam masakan ini biasanya adalah tenggiri atau gabus. Daging Ikan diadon bersama tepung sagu dan bawang putih, sebelum dibentuk menyerupai pempek lenjer, dan dimasak hingga matang. Campurannya berupa kuah santan gurih dan asam.   



Olahan tepek ikan (c) Wildan Carbon/Travelingyuk

Asamnya kuah Tepek Ikan berasal dari nanas. Tidak heran jika makanan satu ini banyak digilai masyarakat Jambi. Paduan gurihnya ikan dan segarnya nanas terasa sangat pas, apalagi jika disantap bersama nasi hangat di siang hari. 


Nasi Gemuk


Nasi gemuk (c) Wildan Carbon/Travelingyuk

Mendengar namanya saja mungkin Teman Traveler sudah cukup tergelitik. Bikin penasaran! Makanan satu ini banyak dijumpai di wilayah Sumatera, khususnya Jambi. Dari segi rasa, hampir sama dengan nasi uduk. Cita rasa gurihnya berasal dari penggunaan santan kelapa.


Menariknya kuliner ini hanya bisa ditemui pada pagi hari karena memang biasanya jadi pilihan sarapan favorit warga Jambi. Umumnya disantap bersama lauk rumahan seperti tempe, telor orek, atau tribol.


Soal harga, sangat terjangkau. Bisanya seporsi Nasi Gemuk hanya dibanderol sekitar Rp5000 hingga Rp10.000 per porsi.


Krutup Ikan


Krutup Ikan (c) Wildan Carbon/Travelingyuk

Makanan berbahan dasar ikan ini juga tak boleh Teman Traveler lewatkan saat berkunjung ke Jambi. Dari segi pembuatan hampir sama seperti sate atau pepes ikan. Ikan yang digunakan kebanyakan adalan air tawar seperti nila, gurame, atau Mas.


Ikan bakal diracik dengan kunyit dan bumbu lainnya, sebelum dibungkus daun pisang dan dikkus. Rasa Krutup Ikan sangat menempel di lidah. Teman Traveler takkan bosan mengunyahnya karena sangat gurih. Aroma rempahnya juga dijamin takkan mengecewakan. 


Dodol Kentang Kerinci


Dodol Kentang (c) Wildan Carbon/Travelingyuk

Nah kuliner satu ini dijamin tak bisa ditolak. Dodol adalah jenis makanan ringan yang pas buat bersantai. Jika sedang berada di Kerinci, Teman Traveler akan menemukan banyak penjual Dodol Kentang. Sajian ini merupakan bentuk kreativitas masyarakat sekitar dalam memanfaatkan hasil pertanian mereka.


Yap, selain dikenal sebagai penghasil teh, Kerinci juga punya produk kentang melimpah.  Lantas bagaimana rasa dodol kentang? Tak perlu diragukan lagi. Teksturnya lembut. Adonan kenyalnya berpadu dengan rasa manis yang pas. Ssiapapun yang mencicipi bakal ketagihan.


Nah, itulah beberapa kuliner Jambi yang wajib Teman Traveler coba. Bagaimana, mana yang ingin kalian cicipi lebih dulu?

sumber: https://travelingyuk.com/kuliner-jambi/219985